Travelling Indonesia – Setiap wisatawan Indonesia pasti sudah tak asing dengan Pulau Komodo, di mana reptil purba raksasa komodo hidup berkeliaran di sana. Namun, bagaimana dengan Pulau Biawak yang ada di Indramayu, Jawa Barat?
Diketahui tempat ini menjadi salah satu destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Pengunjung akan dimanjakan dengan pesona keindahan pantainya serta hamparan pasar yang putih nan bersih.
Sesuai dengan namanya, pulau ini menyimpan banyak biawak, yakni lebih dari 300 satwa tersebut hidup dengan bebas. Wisatawan pun dapat memberi makan dengan ikan ataupun umpan daging dari dekat.
Anda bisa menjelejahi Pulau Biawak disetiap jengkalnya jika berani. Mercusuar kuno setinggi 65 meter yang sudah ada sejak zaman Belanda akan menyambut para pengunjung, kala perahu merapat di pantai Pulau Biawak yang berpasir putih.
Selain itu, pengunjung bisa menaiki tangga berputar menuju ke puncak mercusuar untuk melihat alam sekitar Pulau Biawak. Sangat menakjubkan bukan?
Sementara itu, untuk harga paket trip ke Pulau Biawak Indramayu sendiri dipatok mulai dari Rp400.000/orang tergantung paket wisata yang dipilih. Semua itu sudah termasuk layanan transportasi, konsumsi, penginapan dan lainnya.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Travelling Indonesia, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram https://instagram.com/travellingindonesiacom?igshid=YmMyMTA2M2Y, Facebook https://www.facebook.com/groups/392631742735837/?ref=share, dan Twitter https://twitter.com/travell_in?t=lhFS4MS7pr5q0UBGCiZSdA&s=09.