Travelling Indonesia – Ingin datang ke sebuah acara yang fokus untuk melestarikan budaya sekaligus memelihara kelestarian alam? Festival Tanjung Waka (FTW) 2022 adalah jawabannya.
Event ini siap untuk menunjukkan keelokan alam Kepulauan Sula, Maluku Utara, memberikan edukasi tentang konservasi, serta mengenalkan berbagai budaya yang diwariskan oleh para leluhur.
Gelaran yang digelar pada 26-29 Maret 2022 ini akan memprioritaskan konsep edu-ekowisata. Seluruh rangkaian programnya disusun dengan mengedepankan pemeliharaan alam dan lingkungan serta keaslian seni, budaya, dan adat istiadat setempat.
komitmen untuk melangsungkan eco-event ditunjukkan lewat pemilihan lokasi acara yang ramah lingkungan (outdoor), yakni Pantai Tanjung Waka. Bahkan, seluruh bahan material dan konstruksi pendukung event juga dibuat dari produk ramah lingkungan.
Perlengkapan makan dan minum pun menggunakan bahan yang 100% non-plastik. Kerennya lagi, semua tamu undangan dan pengunjung diwajibkan membawa botol minum sendiri.
Festival Tanjung Waka 2022 layak disaksikan dan patut diapresiasi. Kenapa? Soalnya event ini tak hanya jadi ajang buat bersenang-senang, tetapi Anda juga bisa belajar banyak hal lewat berbagai kegiatan di dalamnya.
Ada acara Gowes “Bena Sepeda 60 Km”, Pertunjukan Tari Kolosal, Permainan Tradisional Anak-anak, Live Cooking: Seafood Barbeque bareng Chef Ragil dan Dokumentasi Indigenous Food Recipes of Sula Island. Dan pastikan pengunjung tidak melewatkan Atraksi 78 Perahu Nelayan.
Untuk kegiatan yang mendukung konservasi, bakal diadakan Transplantasi Karang dan Pelepasan Penyu. FTW 2022 juga menyiapkan kegiatan Fun Dive & Water Sport. Untuk pencinta alam yang suka berpetualang, ada program Sula Historical Camping yang bakal dilangsungkan di Hutan Pantai Waka, Kepulauan Sula, Maluku Utara.
FTW 2022 juga akan menyelenggarakan beberapa seminar internasional secara hybrid. Dalam seminar itu bakal membahas tentang “Sustainable Coastal Tourism” dan budidaya madu serta budaya masyarakat Sula.
Buat mendukung kebangkitan ekonomi kreatif lokal, Festival Tanjung Waka 2022 juga menggandeng pelaku UMKM dari Sula dan Maluku Utara. Anda wajib mampir ke Sula Arts & Cultural Expo. Lebih dari 50 booth UMKM akan hadir. Beberapa atraksi juga akan disuguhkan, mulai dari pengolahan madu, kerajinan anyaman pandan, olahan kuliner, dan lain sebagainya.