Travelling Indonesia – Online Travel Agent (OTA) pertama di Indonesia, Tiket.com dan salah satu bank terkemuka di Indonesia,BCA menghadirkan BCA Tiket.com Travel Fair 2023, sebuah acara yang akan membuat para pemburu tiket murah bersemangat.
Acara ini berlangsung selama tiga hari, mulai dari 22-24 September 2023 di Atrium Utama Mall Gandaria City, Jakarta.
Travel Fair ini memberikan peluang kepada semua orang untuk mendapatkan penawaran terbaik untuk tiket liburan dan mewujudkan impian perjalanan mereka.
Baca:
- Siput Masak Gulai, Sensasi Kelezatan Kuliner Tradisional Riau
- JBL Festival “Dare To Listen” Hadir di Jakarta
- Panorama Alam Memesona Desa Paropo di Pedalaman Dairi
BCA Tiket.com Travel Fair 2023 adalah kelanjutan dari kerjasama antara tiket.com dan BCA, yang sebelumnya telah meluncurkan kartu kredit BCA Tiket.com Mastercard pada 2021.
Sebagai persiapan menjelang BCA Tiket.com Travel Fair 2023, tiket.commengumumkan beberapa fasilitas yang akan dinikmati pemegang kartu kredit BCA, khususnya kartu kredit BCA Tiket.com Mastercard.
Kartu Kredit BCA Tiket.com Mastercard merupakan solusi terbaik untuk perjalanan, memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam bertransaksi.
Pemegang kartu dapat menikmati beragam manfaat, termasuk iuran tahunan gratis pada tahun pertama, bonus selamat datang berupa e-voucher tiket.com senilai hingga Rp1 juta, doubletiket Points untuk pembelian tiket pesawat dan kamar hotel melalui platform tiket.com, serta tambahan tiket Points sebesar 0,5 persen untuk transaksi di berbagai merchant, dan 1 persen untuk transaksi di tiket.com.
Selain itu, pemegang kartu BCA Tiket.com Mastercard juga berkesempatan mendapatkan cashback hingga Rp 2 juta, serta berbagai promo menarik lainnya selama BCA Tiket.com Travel Fair 2023.
BCA Tiket.com Travel Fair 2023 akan menawarkan berbagai penawaran istimewa bagi pemegang kartu kredit BCA, terutama kartu kredit BCA Tiket.com Mastercard, yang ingin mewujudkan rencana perjalanan mereka. Hal ini menjadi lebih penting setelah pemerintah baru-baru ini mengumumkan tanggal merah pada 2024 untuk hari libur nasional dan cuti bersama.
Pengunjung akan dapat memanfaatkan potongan harga untuk destinasi favorit mereka baik di dalam negeri, seperti Bali, Surabaya, Padang, Makassar, Belitung, maupun di luar negeri, seperti Singapura, Hongkong, Tokyo, New York, dan London.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Travelling Indonesia, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Facebook, dan Twitter.