Travelling Indonesia – Setelah sukses menggelar ajang balap sepeda The TX Tondano Manado Roadbike Challenge 2021 di Tondano dan Manado pada Januari 2022, Transvision kembali menyelenggarakan event serupa.
Kali ini, kegiatan balap sepeda akan dilaksanakan di Surabaya pada Agustus mendatang dengan tajuk The TX Surabaya Road Bike Challenge 2022.
Event ini sekaligus sebagai bentuk dukungan kepada Kementerian Olahraga dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) untuk mengembangkan sport tourism atau wisata olahraga bersepeda yang merupakan aktivitas yang sangat digemari di Indonesia, khususnya pada masa pandemi.
Sama seperti event balap sepeda sebelumnya, kegiatan ini juga terbuka untuk semua jenis sepeda seperti road bike, mountain bike, folding bike dan lainnya.
Dengan diselenggarakannya event balap sepeda seri dua ini diharapkan dapat membantu mengembalikan gairah di sektor pariwisata sekaligus menjadi wadah bagi para penggiat sepeda di Indonesia.
Event ini akan melewati rute bersepeda mencapai 100 kilometer. Peserta juga akan mendapatkan satu set Cycling Kit berupa jersey, string bag, stiker, e-Bib, medali serta e-certificate. Harga tiket mulai dari Rp400.000.
Kegiatan balap sepeda di Surabaya ini nantinya akan diramaikan sejumlah selebriti, selebgram dan tokoh masyarakat setempat. Panitia juga tak membatasi jika ada atlet balap sepeda ingin bergabung di acara ini.
Dalam rangkaian menuju The TX Surabaya Roadbike Challenge 2022, Transvision menghadirkan siaran langsung Tour de France mulai 1-24 Juli 2022.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Travelling Indonesia, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram https://instagram.com/travellingindonesiacom?igshid=YmMyMTA2M2Y, Facebook https://www.facebook.com/groups/392631742735837/?ref=share, dan Twitter https://twitter.com/travell_in?t=lhFS4MS7pr5q0UBGCiZSdA&s=09.