Travelling Indonesia – Memperingati Hari Kontrasepsi Sedunia yang jatuh setiap 26 September lalu, sekaligus meningkatkan edukasi seks di masyarakat, Vivo menggelar pameran seni bertajuk “Hotel for Play”. Pameran seni tentang edukasi seks ini adalah yang pertama di Indonesia.
Pengetahuan terkait seks dapat diberikan melalui berbagai cara salah satunya dalam bentuk instalasi seni bertajuk “Hotel for Play #SensationalExperience” yang akan dipamerkan mulai 1 Oktober 2022 di salah satu mal kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
“Hotel for Play” berasal dari salah satu kegiatan intim yakni foreplay. Tema ini, menurut Direktur Sales dan Marketing Danpac Pharma Christian Eka salah satunya untuk mendukung kampanye SenseSational yang menekankan sensasi oleh semua panca indera saat berhubungan intim.
Eka dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, mengatakan bahwa setiap orang berhak atas kehidupan seks yang sensasional dan seks tidak hanya penetrasi tetapi ada beberapa indra yang memang perlu untuk merasakan sesuatu berbeda.
“Jadi seluruh aktivitas seksual itu akan terasa lebih sensasional,” tegas Eka.
Saat mengunjungi instalasi yang dibangun menggandeng HALUU ini, pengunjung akan serasa diajak memasuki beberapa ruangan hotel. Saat memasuki lobi, mereka diberi room access atau key card untuk dapat memasuki kamar-kamar.
Masing-masing kamar dirancang untuk menawarkan pengalaman multi-indra seperti pendengaran dan penglihatan. Ornamen dan desain setiap ruangan dibuat berbeda sesuai dengan pengalaman indra yang ingin ditonjolkan.
Dia meyakini edukasi seks yang disampaikan melalui instalasi seni akan lebih mudah diterima masyarakat karena sifatnya artistik dan tidak intimidatif.
“Agar anak muda tidak tabu lagi berbicara soal seks, pendidikan seks sejak dini perlu diberikan sehingga kami buat instalasi ini,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Presiden Direktur Danpac Pharma Yoevan Wiraatmadja mengatakan ingin memberitahu masyarakat bahwa seks bukan hal tabu tetapi sesuatu yang normal dan kebutuhan dasar setiap manusia.
Oleh karena itu, sambung dia, eksplorasi untuk mencapai kesenangan terkait seks itu perlu ditingkatkan.
Senada dengan Eka, Yoevan berharap pameran seni “Hotel for Play” dapat menjadi sarana masyarakat untuk merasakan pengalaman terkait seks berbeda melalui instalasi seni.
Kemudian, bertepatan dengan peringatan Hari Kontrasepsi Sedunia setiap 26 September, pihaknya juga ingin meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai HIV dan stigma negatif terhadap ODHA.
Data Kementerian Kesehatan pada Juni lalu menunjukkan data orang dengan HIV di Indonesia mencapai 519.158 orang. Penyebaran umum kasus ini salah satunya berasal dari hubungan seksual tanpa pengaman dan didominasi kelompok heterokseksual 28,1 persen dari total kasus HIV di Indonesia.
“Kami juga mendukung pemerintah untuk program Kemenkes tahun 2030 untuk three zero yakni zero penularan HIV, zero orang yang meninggal karena AIDS dan zero stigma terhadap ODHA,” kata dia.
Art Exhition VIVO bertajuk “Hotel for Play #SensationalExperience” akan berlangsung mulai 1 Oktober hingga 31 Oktober 2022, pukul 10.00- 22.00 WIB, gratis. Hanya pengunjung berusia 18 tahun ke atas yang boleh masuk.
Pengunjung selain dapat melihat instalasi seni juga berkesempatan mengikuti sesi talkshow bersama para pakar kesehatan setiap Jumat dan mengunjungi Booth Tarot dan Nail Art yang dibuka pada akhir pekan.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Travelling Indonesia, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Facebook, Twitter dan TikTok.