Travelling Indonesia – Lombok tidak hanya terkenal akan wisata alamnya. Namun beberapa kulinernya pun cukup dikenal khalayak ramai di antaranya Ayam Taliwang, Pelecing Kangkung dan Nasi Puyung.
Kuliner tersebut memiliki cita rasa yang khas dan lezat. Salah satu kuliner yang sangat terkenal dan dijual hingga keluar Lombok adalah Nasi Puyung.
Saat mencicipi makanan khas nusantara, nasi balap puyung tidak boleh terlewat. Makanan khas Lombok, Nusa Tenggara Barat, yang satu ini menjadi salah satu makanan andalan warga Lombok.
Baca:
- Botok Tawon, Hidangan Unik khas Banyuwangi
- Minimania Lembang, Destinasi Lokal Bernuansa Mancanegara
- The Stones Hotel Sajikan Keindahan Alam dan Fasilitas Modern
Nama nasi balap puyung diambil dari daerah asal makanan ini yaitu Kampung Puyung, Lombok Tengah.
Sajiannya yang sederhana namun kaya rasa cocok jadi menu utama.
Nasi puyung Lombok atau beberapa menyebutnya sebagai nasip balap puyung adalah sajian khas Lombok yang bisa menjadi menu pilihan bagi para penyuka cita rasa khas Lombok.
Nasi puyung ini sekilas seperti nasi campur pada biasanya, namun rasa dan campuran berbeda dari kebanyakan menu kuliner lainnya.
Adalah Papuk Isum yang berasal dari Kampung Puyung, nama sebuah Kampung yang berada di Lombok Tengah yang pertama kali mempopulerkan sajian khas ini.
Dengan sajian ini, Papuk Isum bisa membesarkan usaha rumah makannya sekaligus menjadikan menu khas ini sebagai sajian khas Lombok yang populer hingga ke luar daerah.
Cita rasa khas Lombok yang menjadikan rasa pedas sebagai daya tarik utamanya terdapat di menu nasi puyung Lombok ini.
Karena menu ini terdiri dari beberapa komponen yaitu nasi, sayur yang biasanya merupakan kacang panjang, lauk yang berupa ayam suwiran yang dimasak dengan bumbu pedas serta pelengkap berupa taburan kentang goreng dan kacang kedelai.
Pedasnya suwiran ayam yang menjadi lauk pada nasi puyung tidak tanggung-tanggung. Komposisi masak suwiran ayam dibandingkan dengan bumbu cabenya adalah 1:10.
Bumbu inilah yang kemudian berbeda dari segi rasa dan cirinya dibandingkan dengan bumbu rempah yang dipakai pada menu makanan khas berbagai daerah lainnya di Indonesia.
Terakhir adalah bungkusannya. Jika Anda terbiasa menikmati nasi puyung Lombok langsung di tempat, akan berbeda dengan menikmatinya dengan membawa pulang.
Tentu saja bukan perbedaan yang negatif, namun Anda akan melihat bahwa nasi balap puyung ini memiliki bungkusan yang unik. Bungkusannya dibuat mengerucut dengan komposisi lauk pauk serta sayuran berada di bagian kerucut dan nasi di bawahnya.
Ternyata bentuk seperti ini bukan tidak ada pengaruhnya. Malah bisa menjadi keunikan sekaligus perbedaan cara menikmati menu nasi puyung.
Dengan komposisi bungkusan tersebut, seluruh bumbu yang terdapat pada lauk dan sayurannya turun dan terserap pada nasi, sehingga bisa memberikan sedikit sensasi yang berbeda daripada mencampurnya sendiri pada saat makan langsung di tempat.
Saat ini,lokasi makan yang menjajakan nasi puyung sudah terdapat di banyak tempat, baik di daerah Lombok yang merupakan tempat asalnya, hingga ke daerah-daerah luar lombok. Meskipun begitu, tetap saja, ada satu yang menjadi rekomendasi tempat makan nasi balap puyung khas Lombok.
Rekomendasi tersebut adalah Rumah Makan Nasi Balap Puyung Inaq Esun. Rumah makan ini adalah rumah makan Nasi Puyung Lombok yang merupakan milik keluarga Papuk Isum, yang merupakan orang yang pertama kali mempopulerkan sajian Nasi Balap Puyung.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Travelling Indonesia, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Facebook, Twitter.