Travelling Indonesia – Ada kabar seru buat kalian semua! Bakal ada festival musik keren, namanya Java Pop Festival! Festival ini akan digelar di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pada 8-9 Juli mendatang.
Kalian pasti sudah pada siap-siap untuk bergoyang bareng di festival musik ini, kan?
Java Pop Festival ini bakal mengusung genre pop Jawa yang lagi hits di Jakarta. Festival ini digagas oleh promotor Kaya Pro.
Baca:
- Ritual Karia, Tradisi Pingitan Para Gadis Muna
- Es Selendang Mayang, Minuman Legendaris Khas Betawi
- Keseruan Berkunjung ke Borobudur Land, Wisata Modern di Magelang
Pihak promotor ingin memberikan kesempatan kepada masyarakat Jakarta buat menikmati musik pop Jawa yang mengasyikan. Bukan cuma buat anak muda Jakarta, tapi juga buat semua orang dari seluruh Indonesia dan sekitarnya.
Dalam konferensi persnya, inisiator Java Pop Festival, Pulung Agustanto, bilang kalau musik pop Jawa sudah berkembang pesat dari dulu hingga sekarang.
Tak heran kalau generasi muda sekarang suka dengan genre ini. Kita bisa lihat juga dari konten-konten kreatif di media sosial zaman sekarang yang suka menggunKan lagu-lagu pop Jawa yang ‘ambyar’.
Bercerita Tentang Putus Cinta
Jika dibahas secara mendalam, ‘ambyar’ itu artinya bercerai-berai, berpisah-pisah, atau enggak konsen lagi. Lagu-lagu pop Jawa sering menceritakan tentang putus cinta atau kegagalan hidup yang lebih luas.
Kata ‘ambyar’ ini juga identik sama Didi Kempot, sosok legendaris penyanyi yang sudah meninggal dunia. Dia manggil penggemarnya dengan sebutan Sobat Ambyar, dan dianggap “Bapak Patah Hati Nasional”. Keren kan?
Buat line-upnya, Java Pop Festival ini bakal bikin kalian semua heboh! Kalian bakal bisa nonton penampilan Dara Ayu, Evan Loss, Guyon Waton, Happy Asmara, dan Jogja Hip Hop Foundation.
Enggak cuma itu aja, ada juga Woro Widowati, Pulung Agustanto, Nabila Maharani, Ndarboy Genk, dan NDX AKA yang bakal bikin panggungnya semakin meriah.
Dengan harga Rp150.000 untuk 1 hari dan Rp300.000 buat 2 hari. Tapi, pas pertengahan Juni nanti, harga tiketnya bakal naik jadi Rp275.000 per hari dan Rp450.000 buat dua hari. Jadi, buruan beli tiketnya sebelum kehabisan, ya!
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Travelling Indonesia, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Facebook, Twitter dan TikTok.