• Cyber Media News Coverage Guidelines
  • Management
  • About Us
  • Contact Us
Travelling Indonesia
Advertisement
  • HOME
  • DESTINATION
  • SPORT TOURISM
  • FOOD
  • ART & CULTURE
  • HOTEL
  • TRAVEL
  • EVENT
  • MERCHANDISE
  • HITS
No Result
View All Result
  • HOME
  • DESTINATION
  • SPORT TOURISM
  • FOOD
  • ART & CULTURE
  • HOTEL
  • TRAVEL
  • EVENT
  • MERCHANDISE
  • HITS
No Result
View All Result
Travelling Indonesia
No Result
View All Result
Home Hotel

Kolaborasi Spektakuler Chef Dunia di The Apurva Kempinski Bali

Beno Alfredo by Beno Alfredo
July 28, 2022
in Hotel
The Apurva Kempinski Bali

The Apurva Kempinski Bali - Dok. Istimewa

Share on FacebookShare on Twitter

Travelling Indonesia – Resor The Apurva Kempinski Bali akan menggelar sesi makan bertajuk A Celebration of The Culinary Arts. Acara ini berlangsung selama sebulan dari 14 Juli-14 Agustus 2022 dengan melibatkan tujuh koki berpengalaman.

Director of Culinary dari The Apurva Kempinski Bali Chef Eric Cocollos dan Chef Meilleur Ouvrier de France Jean-Yves Leuranguer, mengundang empat profesional terhormat untuk sebuah perayaan kuliner kelas dunia.

Juli akan menjadi panggung bagi Chef Olivier Elzer dan Chef Damian Piscioneri. Dinobatkan sebagai salah satu dari 22 koki muda terbaik di Prancis oleh pemandu Gault Milau pada 2007, Chef Olivier Elzer adalah seorang profesional berpengalaman yang bekerja di restoran Michelin bintang dua dan tiga.

Interior Koral Aquarium Restaurant The Apurva Kempinski Bali.
Interior Koral Aquarium Restaurant The Apurva Kempinski Bali

Chef Olivier Elzer juga dianugerahi dengan Michelin bintang dua di L’Envol Hong Kong. Koki kelahiran Jerman ini mendirikan perusahaan Olivier Colony Limited, dan ikut andil dalam pembentukan laboratorium O’chef. Ia juga memiliki restoran Prancis modern bernama Clarence, yang menyajikan perpaduan teknik Prancis dan metode memasak Asia.

Sementara itu, Chef Damien Piscioneri adalah seorang pastry chef ternama, dengan lebih dari 25 tahun pengalaman pastry dan kompetisi artistik. Chef Piscioneri telah memimpin Café Pouchkine yang terkenal di Moskow dan Paris, serta berkarir di Caesars Palace di Las Vegas sebagai Executive Pastry Chef.

Ia memiliki pegalaman bekerja di restoran bintang dua dan tiga Michelin, seperti Pierre Gagnaire, La Rotonde dan L’Oasis. Chef Piscioneri juga dikenal sebagai pemilik grup Damiano, dengan pendirian pertama dibuka pada akhir 2019 di jantung distrik Montparnasse.

The Apurva Kempinski Bali
Restaurant di The Apurva Kempinski Bali

Pada Agustus, Chef Marc Lahoreau dan Chef Gaetan Fiard akan menunjukan keahlian mereka. Chef Marc Lahoreau lahir di Val de Loire. Pengalamannya mencakup resume yang mengesankan dari hotel dan resor bintang lima seperti Relais et Châteaux, dan restoran bintang Michelin Prancis. Dia telah bekerja sebagai Co-Executive Chef di istana Royal Mansour di Marrakech.

Saat ini, dia adalah Co-Executive Chef and Trainer di Paul Bocuse Institute. Sebagai pemenang World Champion of Sweet Arts dalam International Confectionary Art Competition 2014, Chef Gaetan Fiard merupakan sosok yang terpandang di dunia pastry. Dia adalah pesaing di hati, dan prestasinya yang mengesankan termasuk didalamnya adalah Penghargaan Junior Khusus di Piala Seni Gula Eropa di Sirha.

Chef Fiard memiliki karier yang luar biasa di belakangnya. Dia adalah Executive Pastry Chef di Terre Blanche Hotel Spa Golf Resort yang mewah, dan di Le Faventia yang berbintang Michelin.

Keempat koki di atas akan bekerja sama dengan Eric Cocollos, Director of Culinary The Apurva Kempinski Bali, serta Jean-Yves Leuranguer, peraih penghargaan Meilleur Ouvrier de France pada 1996.

Salah satu sudut Koral Restaurant di Nusa Dua, Bali
Salah Satu Sudut Koral Restaurant di The Apurva Kempinski Bali

“Kolaborasi ini merupakan sebuah kolaborasi yang benar-benar spesial bagi kami.” Kata Culinary Director, Chef Eric Cocollos.

“Ini merupakan sebuah kesempatan langka untuk menyatukan begitu banyak Chef dengan latar belakang Michelin di satu tempat. Kami telah menyiapkan sebuah pengalaman kuliner yang begitu unik, dan kami berharap semua tamu dapat menikmatinya sama seperti kami senang membuatnya,” imbuhnya.

A Celebration of The Culinary Arts disebar di restoran-restoran utama resor, termasuk Koral Restaurant dan Izakaya by OKU. Paket makannya ditawarkan mulai dari Rp700.000.

Alamat: The Apurva Kempinski Bali berada di Jalan Raya Nusa Dua Selatan, Nusa Dua, Bali.

Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Travelling Indonesia, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Facebook dan Twitter.

Tags: BaliHotelPeta Wisata IndonesiaThe Apurva Kempinski BaliTravelling Indonesia
Previous Post

Itinerari Pendakian 3 Hari 2 Malam di Gunung Rinjani

Next Post

Sentra Industri Sepatu Lokal Cibaduyut

Next Post
Ikon Sentra Industri Sepatu Cibaduyut

Sentra Industri Sepatu Lokal Cibaduyut

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Raja Ampat

Raja Ampat, Pulau Surga di Ujung Papua

February 4, 2023
Bali Pencak Silat Festival 2022, IPSI Bali Reborn

Bali Pencak Silat Festival 2022, IPSI Bali Reborn

December 29, 2022
Vihara Hok Tek Tjeng Sin Buka 24 Jam Selama Imlek

Vihara Hok Tek Tjeng Sin Buka 24 Jam Selama Imlek

January 22, 2023
Sulaman Naras Pariaman Menembus Pasar Internasional

Sulaman Naras Pariaman Menembus Pasar Internasional

January 11, 2023
Taman Nasional Taka Bonerate, Terbesar Ketiga di Dunia

Taman Nasional Taka Bonerate, Terbesar Ketiga di Dunia

3
Tak Perlu Pergi Jauh, Bogor Punya Wisata Bertema Eropa

Tak Perlu Pergi Jauh, Bogor Punya Wisata Bertema Eropa

2
Mengulik Tradisi Begawi Adat Lampung

Mengulik Tradisi Begawi Adat Lampung

1
Pali-pali, Menu Sakral Kesultanan Ternate

Pali-pali, Menu Sakral Kesultanan Ternate

1
Aston Inn Pandanaran Semarang Suguhkan Mie Celor Buat Pecinta Kuliner

Aston Inn Pandanaran Semarang Suguhkan Mie Celor Buat Pecinta Kuliner

February 6, 2023
Pulau Lakkang, Destinasi Wisata Air di Makassar

Pulau Lakkang, Destinasi Wisata Air di Makassar

February 6, 2023
Kayu Batik, Mengabadikan Goresan Mosaik Alam

Kayu Batik, Mengabadikan Goresan Mosaik Alam

February 5, 2023
Staycation dan Hidden Gems, Jadi Tren Travelling 2023

Staycation dan Hidden Gems, Jadi Tren Travelling 2023

February 5, 2023

Recent News

Aston Inn Pandanaran Semarang Suguhkan Mie Celor Buat Pecinta Kuliner

Aston Inn Pandanaran Semarang Suguhkan Mie Celor Buat Pecinta Kuliner

February 6, 2023
Pulau Lakkang, Destinasi Wisata Air di Makassar

Pulau Lakkang, Destinasi Wisata Air di Makassar

February 6, 2023
Kayu Batik, Mengabadikan Goresan Mosaik Alam

Kayu Batik, Mengabadikan Goresan Mosaik Alam

February 5, 2023
Staycation dan Hidden Gems, Jadi Tren Travelling 2023

Staycation dan Hidden Gems, Jadi Tren Travelling 2023

February 5, 2023
Travelling Indonesia

Follow Us

  • Cyber Media News Coverage Guidelines
  • Management
  • About Us
  • Contact Us

All Rights Reserved by travellingindonesia.com © 2022

No Result
View All Result
  • About Us
  • Contact Us
  • Cyber Media News Coverage Guidelines
  • Indonesian Tourism Information
  • Indonesian Tourism Website
  • Management
  • Travelling Indonesia

All Rights Reserved by travellingindonesia.com © 2022